Blenger Burger – Mau cobain burger yang uenakkkk? Burger sudah cukup populer di kalangan masyarakat kita, banyak jenis burger ditawarkan dengan cita rasa yang menggoda.
Nama hamburger sendiri sebenarnya diambil dari kota asal penciptanya yaitu Hamburg, Jerman. Namun karena penduduknya banyak yang bermigrasi ke Amerika dan menyebarkan pembuatan burger disana, jadi sekarang ini banyak yang mengira jika burger berasal dari Amerika.
Hamburger atau sering kita kenal dengan nama burger adalah sejenis makanan yang berupa roti bundar kemudian diiris menjadi dua bagian dan bagian tengahnya diisi dengan patty atau daging, selada, tomat dan bawang bombay.
Selain itu, di dalam burger juga dilengkapi dengan beberapa saus diantaranya seperti mayonaise, saus tomat, saus sambal serta mustard. Burger biasanya disajikan dalam berbagai varian tambahan toping, seperti keju, sosis dan ham.
Di Indonesia juga sudah banyak pengusaha yang mendirikan perusahaan yang bergerak di bidang kuliner, terutama untuk produk makanan burger. Pengusaha-pengusaha tersebut berupaya membuat burger lokal yang cocok dengan selera lidah masyarakat di negara ini.
Beberapa inovasi yang saat ini sudah dikembangkan di Indonesia adalah seperti burger tempe. Bedanya pada burger ini, tempe dijadikan pengganti daging.
Selain itu, ada juga burger batok, yakni burger yang dimasak dengan cara dikukus dalam batok kelapa sehingga membuat aroma dan rasa khas yang nikmat.
Namun, tidak sedikit juga yang menyukai burger versi asli, plus menggunakan bahan-bahan yang tersedia di Indonesia itu sendiri. Nah, salah satu pengusaha yang sudah sukses mengembangkan produk burger di Indonesia adalah Blenger Burger dengan menu andalannya Cheese Burger.
Asal Mula Berdirinya Blenger Burger
Merk ini dirancang oleh seorang pria yang bernama Erik Kadarman Subarna. Erik telah memantapkan langkahnya untuk memulai babak baru di dunia bisnis dan meninggalkan rutinitasnya sebagai operation manager di sebuah perusahaan besar.
Banyak yang mengatakan bahwa hal yang dilakukan Erik tersebut adalah tindakan bodoh, namun ia tetap gigih pada keputusan yang telah ia buat. Erik nekat bantik setir menjadi enterpreneur dengan cara membuka depot burger di pinggir jalan.
Pria kelahiran Jakarta, 22 Januari 1973 sejatinya kala itu hanya menjalankan sebuah bisnis yang sesuai dengan hobi memasaknya. Saat itu juga, Erik sudah menyadari bahwa bisnis yang akan dijalaninya nanti tidak akan lepas dari masa-masa sulit dan jatuh bangun.
Maka dari itu, apa yang disajikan kepada para pembelinya merupakan hasil karya sepenuh hati dan ucapan terima kasih karena sudah mencapai kesuksesan sampai pada saat ini. Ayah yang memiliki dua anak ini telah menjalani kisah perjuangan yang telah cukup berat.
Alasan yang memaksa Erik untuk terjun langsung ke dunia bisnis adalah terbatasnya waktu yang bisa ia berikan kepada keluarga dan keadaan yang tidak memungkinkan pada saat itu.
Dengan meninggalkan status sebagai manajer di salah satu perusahaan terkenal, Erik mengaku pada saat itu ia tidak bisa lagi mengharapkan penghasilan tetap dari pekerjaan sebagai manajer di perusahaan yang sudah ditinggalkannya tersebut maupun dari tempat lain.
Setelah pengundurannya, pria lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti ini langsung berdiskusi dengan istrinya mengenai ke mana dan akan dikelola seperti apa modal yang mereka miliki ke depannya.
Erik menjelaskan bahwa ketika itu istrinya sangat ingin melanjutkan pendidikannya dalam tata busana dengan tujuan untuk memantabkan kemampuannya dalam menggambar desain pakaian dan membuka usaha kecil-kecilan pada nantinya.
Erik pun akhirnya mendukung apa yang diinginkan istrinya. Dengan uang yang ia miliki sebesar 17 juta rupiah pada saat itu, Erik memberikan uang sebesar 10 juta rupiah kepada istrinya untuk membayar biaya pendidikan tata busana, sedangkan sisanya sebesar 7 juta rupiah Erik gunakan untuk membuka bisnisnya sendiri.
Nah, berawal dari situlah, Erik memberanikan diri untuk membuka sebuah depot burger di pinggir jalan. Dengan menangkap tren baru di dunia perkulineran, di mana para pencinta makanan sudah mulai bosan dan jenuh dengan yang namanya nasi dan mencari penggantinya seperti roti, dan dari situlah Erik mendapatkan ide untuk memulai bisnis kulinernya.
Cobain juga yuk: Harga Menu Burger King Terbaru
Kesuksesan Blenger Burger dari Waktu ke Waktu
Roti dengan isi daging atau lebih sering kita kenal burger pada saat itu memang sedang digemari para pecinta kuliner. Berlokasi di Barito, tepatnya di daerah Blok M Jakarta Selatan, dengan ukuran toko sebesar 2×1 meter, Blenger Burger milik Erik pun mulai beroperasi pada 2004.
Berasal dari kosakata bahasa Jawa, blenger memiliki makna “makan sampai kenyang atau kekenyangan”. Kata itu mewakili produk dari segi ukurannya serta cita rasa yang berbeda dari burger pada umumnya. Salah satu keutamaan Erik adalah ia hanya ingin menjual produk yang berkualitas karena keseriusannya.
Ketika itu, Erik juga belum ingin membuka cabang baru di luar kota karena ia masih berfokus untuk mengembangkan bisnisnya di satu tempat dahulu.
Tidak lepas dari dunia persaingan, pria ini juga mengaku sempat mengalami masa-masa sulit untuk beradaptasi pada tahun 2005. Namun, ia menganggap persaingan sebagai motivasi dirinya untuk memberikan yang lebih baik lagi untuk para pelanggan setianya.
Pada tahun 2006, terdapat beberapa produk yang sama dan meniru usaha miliknya Blenger Burger, namun tentunya dengan kualitas yang berbeda. Disisi lain Erik merasa hal tersebut bisa mengecewakan pelanggan karena mengira produk tersebut adalah produk dari usahanya.
Namun dengan begitu, pelanggan akan mengetahui mana burger yang berkualitas dan mana burger yang abal-abal hasil contekan.
Kini, Blenger Burger telah tersebar di empat daerah di Jakarta dan memiliki visi menjadi merek lokal dengan produk yang mengunggulkan kualitas dan harga murah serta terjangkau oleh masyarakat.
Berbicara mengenai keberhasilan Erik pada saat ini, setiap harinya depot burgernya mampu menjual sebanyak 5.000 piece burger, dengan rata-rata harga sebesar 12.000 rupiah.
Dan apabila dikalikan omzet per harinya, pendapatan Blenger Burger mencapai angka 60 juta rupiah per hari dan jika hitung dalam sebulan mencapai 1,8 miliar. Luar biasa, bukan?
Saat ini, Erik sudah memiliki karyawan sebanyak 75 orang di seluruh depot yang tersebar di Jakarta. Erik pun tidak pelit dengan ilmu yang ia miliki, ia selalu berbagi tips kepada siapa saja yang ingin memulai bisnis dan bisa berhasil.
Demi mengembangkan kualitasnya, setelah melakukan beberapa inovasi dan kreasi, kini terdapat beberapa varian menu Blenger Burger yang ditawarkan, seperti Cheese Burger, Beef Burger, Chilli Dog, Cheesy Dog dan Chilli Dog XL.
Harga Menu Blenger Burger
Untuk lebih lengkapnya, berikut ini aneka menu yang tersedia di blenger burger:
Pilihan Menu Burger Blenger
- Cheese Burger Rp.20.000
- Cheese Burger X2 with Egg and Smoked Beef Rp.32.000
- Beef Burger Rp.16.000
- Beef Burger X2 with Egg and Smoked Beef Rp.27.000
- Chilli Dog Rp.18.000
- Chilli Dog XL Rp.22.000
- Cheesy Dog Rp.20.000
- French Fries Rp.12.000
Pilihan Menu Minuman Blenger Burger
- Nestea Rp.9.000
- NU Green Tea Rp.8.000
- Teh Kotak Sosro Rp.6.000
- Double Fresh Orange Rp.6.000
- Double Fresh Mango Rp.6.000
- Milo Rp.10.000
- Coca Cola Rp.5.000
- Sprite Rp.5.000
- Fanta Rp.5.000
- Aqua Rp.5.000
- Tebs Rp.5.000
- Fruit Tea Rp.5.000
- Teh Botol Rp.5.000
Jangan lewatkan juga: Harga Menu Klenger Burger Terbaru
Alamat Gerai Blenger Burger
Buat kamu yang mau mencoba aneka menu nikmat blenger burger, kamu bisa mengunjungi gerai mereka, diantaranya:
- Gerai Burger Blenger Blok M Kebayoran Baru Jl. Bumi No. 56, Blok M. Kebayoran Baru Jakarta Selatan
- Gerai Burger Blenger Serpong Ruko Versailles, Jl. Griya Loka Raya, Serpong, Tangerang
- Gerai Burger Blenger Bintaro D’ Hoek, Jl. Bintaro Utama, Bintaro, Jakarta
- Gerai Burger Blenger Fatmawati Kios Taman Pondok Labu, Blok B No. 1, Jl. RS Fatmawati No. 72, Fatmawati, Jakarta
- Gerai Burger Blenger Gria Astika Jl.Lamandau IV No. 16-18 Kebayoran Baru Jakarta Selatan telp: 08881611200
- Gerai Burger Blenger Bintaro Taman Barat Blok F/1 No. 1 Sektor 1 Bintaro Jaya telp: 08568308001
- Gerai Burger Blenger Ruko Versailles Block FA/1 Sektor 1.6 BSD Tangerang telp: 021-7362592, 0813 8141 2222
Nomor Telepon Delivery Blenger Burger
Buat kamu yang mau mencoba menu blenger burger, selain bisa langsung mendatangi gerai mereka, kamu juga bisa menikmati layanan Delivery Service, dengan menghubungi telp: (021) 7362592 atau 0813 8141 2222.
***
Demikianlah ulasan mengenai Burger Blenger yang bisa kami bagikan untuk anda. Semoga bermanfaat. Jangan lewatkan juga: Cara Pesan dan Beragam Menu Delivery Burger King